alt
Tips

Cara Mengendarai Motor Offroad Untuk Pemula

14 September 2022

Motor offroad saat ini memang lagi banyak dipakai oleh bikers sebagai kendaraan pilihan Brads. Walaupun peruntukannya untuk melibas medan tanah yang berat, banyak juga kok yang dipakai sebagai kendaraan harian di jalan raya. Kelebihannya motor ini bisa kita pakai saat weekday untuk beraktivitas dan dibawa jalan-jalan ke mana saja di akhir pekan.

Dengan ground clearance yang tinggi, terus settingan suspensi yang berbeda dari motor bebek atau matic. Serta velg berukuran lebar sampai 21 inci yang dibalut ban pacul pasti bikin motor ini terlihat tinggi. Karenanya motor trail jadi punya karakter tersendiri, yang membuat adaptasi lebih lama sebelum nyaman mengendarainya.

Sebelum naik motor trail Brads perlu tahu dulu nih hal-hal apa saja yang wajib diketahui. Soalnya, kalau salah langkah atau nekat langsung naik resikonya besar, lho.

 

Motor Offroad yang Banyak Digemari Saat Ini

Motor off road yang saat ini banyak digemari berbagai kalangan, membuat pabrikan berlomba-lomba untuk menghadirkannya di pasaran Brads. Sehingga pilihan motor trail yang mau kalian gunakan makin banyak dan variatif. Harga jualnya pun beragam mulai dari belasan sampai jutaan rupiah.

Kalau ngomongin motor dua alam di Indonesia, kurang rasanya kalau gak bawa pabrikan Kawasaki. Merek yang identik dengan motor sportnya ini rupanya sudah lama menjual motor trail. Nama Kawasaki KLX pasti sudah gak asing lagi kan di telinga kalian.

Kawasaki KLX hadir dengan beberapa pilihan mesin Brads. Kalian bisa pilih kubikasi mesin mulai dari 150 cc, 230 cc dan 250 cc. Harga terendah lini KLX mulai dari Rp 30,7 juta on the road Jakarta Brads. Hingga yang paling mahal adalah KLX 250 yang dijual seharga Rp 63,7 juta.

Selanjutnya saingan Kawasaki KLX datang dari si raja matic Honda. Pabrikan ini tidak mau ketinggalan dengan mengeluarkan varian Honda CRF series. Motor trail Honda ini dijual dengan tiga pilihan. Yaitu, Honda CRF 150L, CRF 250L dan CRF 250 Rally. Harganya mulai dari Rp 29 juta. Khusus varian 250 Rally, CRF hadir dengan konfigurasi motor enduro.

Kalau motor trail produksi lokal juga gak ketinggalan kok, Viar turut meramaikan jagat offroad Indonesia. Gak mau kalah mereka merilis Viar Cross X yang ditawarkan dengan pilihan mesin 150 cc sampai 250 cc. Untuk varian terkecil mereka jual dengan harga Rp 18 jutaan.

Brads tinggal pilih sesuaikan dengan kebutuhan dan juga budget sebelum membawa pulang motor trail ke garasi rumah. Sebelum dibawa jalan persiapkan dulu teknik khusus untuk mengendarai jenis motor ini di jalan.

 

Hal yang Wajiib Diketahui Sebelum Nyetir Motor Offroad

Karena fisiknya yang jangkung rider perlu persiapan khusus sebelum mengendarai motor trail. Biasanya mereka yang belum terbiasa akan merasa kesulitan di awal-awal menggunakan motor jenis ini.Yuk ikutin dulu hal-hal yang wajib dipahami sebelum nyetir motor off road.

Hal pertama yang wajib dipahami adalah, karakter mesin motor trail yang memiliki torsi badak. Sehingga Brads wajib memutar gas dengan halus agar motor tidak loncat atau terbalik. Mudahnya, saat motor dalam kondisi idle dan gigi netral, Brads ukur jarak main kopling dengan menariknya beberapa kali. Jadi bisa diprediksi output tenaga saat motor mulai dikendarai.

Berikutnya center of gravity dari motor trail yang Brads mau tunggangi. Walaupun relatif sama dengan motor di pasaran, motor trail memiliki titik tumpu beban yang terletak lebih tinggi. Sehingga rider harus pintar-pintar mengatur posisi badan agar tetap stabil. Sederhananya, Brads bisa memposisikan diri dengan duduk tegak, condong ke tangki agar titik beban tetap di tengah-tengah motor.

Setelah paham cara menunggangi motor tinggi seperti ini, Brads wajib tahu teknik khusus saat berkendara. Saat dibawa jalan posisi badan dengan motor harus berlawanan, terlebih lagi ketika dibawa bermanuver. Kalau kita melakukan manuver ke kanan atau kiri, badan harus berlawanan dengan arah motor posisinya.  Terus kaki juga harus siap untuk turun searah dengan arah belokan.

Selanjutnya ketika melibas trek tanjakan Brads harus memposisikan badan condong tegak mengarah ke depan, tujuannya agar center of gravity kendaraan tidak berpindah ke belakang. Begitu juga dengan turunan, posisi badan harus tetap tegak dan condong ke belakang

Gak susah kan Brads? Kita tinggal adaptasi sedikit saja untuk mengendarai motor offroad agar tetap aman. Oh iya, saat berkendara kaki kita harus selalu siap untuk turun demi mencegah terpeleset kalau di trek tanah.

ARTIKEL TERKAIT

...

Tips Bikin Nama Keren Buat Komunitas Motor Custom Lo!

...

Touring dengan Motor Matic Lewat Jalur Rusak? Persiapin Ini, Brads!

...

Pemula Harus Tau, Ini Fungsi Perban pada Motor Custom

...

Mau Modifikasi Warna Motor yang Aman dari Tilang? Coba Velg-nya Aja!

...

Speedometer Motor Mati? Ketahui Penyebab dan Cara Merawat Onderdil Ini!

...

Alasan Lo Harus Touring bareng Komunitas Motor Custom